PREDIKSI KEPENDUDUKAN DAN KETENAGAKERJAAN KABUPATEN KUDUS TAHUN 2023

Ivanna Isty Nursani, Muhammad Faudzi Bahari, Khoirun Nisa Syifan

Abstract


Data kependudukan merupakan data pokok yang dibutuhkan oleh kalangan pemerintah ataupun swasta sebagai bahan perencanaan dan evaluasi hasil pembangunan. Hampir setiap aspek perencanaan pembangunan di bidang sosial, ekonomi ataupun politik memerlukan data kependudukan karena penduduk merupakan subjek sekaligus objek dari pembangunan. Jumlah penduduk Kabupaten Kudus pada tahun 2022 adalah 856.472 jiwa yang terdiri dari 427.243 jiwa laki-laki (49,88 persen) dan 429.229 jiwa perempuan (50,11 persen). Kecamatan Jati memiliki persentase penduduk terbesar, yaitu 12,81 persen dari penduduk Kabupaten Kudus. Kecamatan Bae memiliki persentase penduduk terkecil, yaitu 8,73 persen dari penduduk Kabupaten Kudus. Pada tahun 2022, sex ratio penduduk Kabupaten Kudus adalah 99,54. Artinya setiap 100 penduduk perempuan terdapat 99 penduduk laki-laki. Akan tetapi, sex ratio tersebut bervariasi di setiap kecamatan. Kepadatan penduduk di Kabupaten Kudus adalah 2.014 jiwa setiap satu kilometer persegi. Kecamatan terpadat adalah Kecamatan Kota Kudus sedangkan kecamatan dengan kepadatan terendah adalah Kecamatan Undaan.


Full Text:

PDF

References


Ir. Rahmadi Agus Santosa, J. K. E. S. F. D. A. S. (2023). Kabupaten Kudus dalam Angka Kudus Regency In Figures 2023. 83.

Na, D. E. C., & Hipertensiva, C. (2020). Buku Pengantar Demografi.

Viera Valencia, L. F., & Garcia Giraldo, D. (2019). Demografi. In Angewandte Chemie International Edition, 6(11), 951–952. (Vol. 2)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.