GAMBARAN EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI SIJAHE DENGAN METODE HOT-FIT DI PUSKESMAS KOTA SEMARANG

Sri Suwarni, Lilin Margareta, Arifin Santoso, Cinthya Nisha Ristita, Yohana Dwini Marlia

Abstract


Pada masa digitalisasi Masyarakat terbantu dengan akses cepat untuk mendapatkan informasi melalui sarana Sistem Informasi berbasis internet. Tenaga Kesehatan termasuk salah satu yang memanfaatkan sistem yang akurat dan reliable dalam memberikan edukasi dan informasi kepda pasien pada saat melakukan pelayanan. Tenaga Teknis Kefarmasian sebagai tenaga Kesehatan mempunyai peran penting dalam KIE ke Masyarakat termasuk dalam layanan asuhan mandiri untuk pengobatan tradisional di Puskesmas. PAFI (Persatuan Ahli Farmasi Indonesia Pengurus Cabang Kota Semarang telah memberikan penyuluhan kepada anggotanya untuk akses Sistem Informasi sebagai sarana untuk mendukung kegiatan tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektivitas Sistem Informasi Jamu Dan Herbal (Sijahe) Dengan  Metode HOT-Fit oleh Tenaga Teknis Kefarmasian anggota PAFI di Puskesmas Kota Semarang.

   Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif secara survey dengan instrument kuisioner secara prospektif. Populasinya adalah seluruh Tenaga Teknis Kefarmasian yang bekerja di Puskesmas Kota Semarang. Pengujian instrument dengan judgment expert dan uji spearman correlation dan perhitungan Cronbach alpha untuk pengujian hasil dengan statistic frequency.

Hasil analisis menunjukkan bahwa penerapan Sistem Informasi Jamu dan Herbal  SIJAHE sudah sangat efektif yang diukur dengan komponen-komponen HOT-Fit. Untuk komponen Human memiliki persentase 90,15%, komponen Organization 92,00%, komponen Technology 93,93,97% dan komponen Net-Benefit dengan persentasi 94,54%, yang berarti komponen-komponen tersebut sudah terbukti sangat efektif dengan rerata 92,67% dalam membantu peningkatan pelayanan kefarmasian obat bahan alam.


Keywords


Efektifitas, HOT-Fit, PAFI, SIJAHE, Puskesmas.

Full Text:

PDF

References


Presiden, RI. (2023) Undang-Undang No 17 Tahun 2023 Tentang Kesehatan. Presiden RI 2023.

Qisti Fauza, A.P.K. (2006) ‘Plan-Do-Check Act (PDCA)’, Encyclopedia of Production and Manufacturing Management, 16(September 2018), pp. 523–523. Available at: https://doi.org/10.1007/1-4020-0612-8_689.

Sukmawati, I.K. et al. (2023) ‘Optimalisasi Peran Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK) Dan Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) Dalam Swamedikasi Sediaan Obat Syrup Diduga Penyebab Gangguan Ginjal Pada Anak’, Jurnal Pengabdian Mandiri, 2(1), pp. 83–92.

Supriadi, S. et al. (2022) ‘Analisis Penggunaan Obat Tradisional Dan Obat Modern Dalam Penggunaan Sendiri (Swamedikasi) Oleh Masyarakat’, Jurnal Kesehatan, 14(2), p. 138. Available at: https://doi.org/10.24252/kesehatan.v14i2.20347.

Suwarni, S. et al. (2022) ‘Pemberdayaan Tenaga Kesehatan Pada Program Pemanfaatan Obat Tradisional’, Jurnal Pengabdian Masyarakat (abdira), 2(3), pp. 180–185. Available at: https://doi.org/10.31004/abdira.v2i3.183.

Suwarni, S., Indrasari, F., et al. (2023) ‘Analisis Health Belief Model Pada Terapi Minor Illness Tenaga Teknis Kefarmasian Dengan Pemanfaatan Tanaman Obat Di Puskesmas Kota Semarang’, 4, pp. 2571–2577.

Suwarni, S., Ayuningtyas, N.D., et al. (2023) ‘THE EFFECTIVENESS OF THE SIJAHE DIGITAL APPLICATION AS A TOOL FOR PHARMACISTS IN EDUCATION ON THE USE OF’, 4, pp. 2614–2619.

Yusof, M.M. et al. (2008) ‘An evaluation framework for Health Information Systems: human, organization and technology-fit factors (HOT-fit)’, International Journal of Medical Informatics, 77(6), pp. 386–398. Available at: https://doi.org/10.1016/j.ijmedinf.2007.08.011.




DOI: https://doi.org/10.26751/ijf.v9i1.2467

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 IJF (Indonesia Jurnal Farmasi)



Published by Universitas Muhammadiyah Kudus
Jl. Ganesha Raya No.I, Purwosari, Kec. Kota Kudus, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah 59316

IJF (Indonesia Jurnal Farmasi) indexed by

                

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.