ANALISIS MANAJEMEN KETEPATAN WAKTU(JIT), KUALITAS LAYANAN ELEKTRONIK, TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN ELEKTRONIK DI PADA E-COMMERCE BLIBLI

Muhammad Adhitya Wardhana, Yunus Mustaqim, Nunung Agus Firmansyah

Abstract


Abstrak

Dengan kemajuan dan kecanggihan internet, membuat hal seperti jual belibarang, beralih menggunakan internet dengan aplikasi e-commerce. Sehingga antara pelanggan dan penjual tidak perlu bertatap muka langsung untuk melakukan pembelian dan penjualan barang. Blibli merupakan salah satu situs jual beli e-commerce terbesar di Indonesia yang menjadi wadah untuk menyediakan kegiatan jual beli secara elektronik. Alasan lebih lanjut peneliti melakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah selama ini Blibli dapat mengelelola Kualitas manajemen ketepatan waktu (JIT), Kualitas Pelayanan Elektronik, yang nantinya akan berpengaruh terhadap Kepuasan Pelayanan para penggunanya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner sebagai sumber data. Subyek penelitian yang akan diteliti adalah masyarakat, pelajar dan lainnya yang ada di seluruh Indonesia yang familiar atau pernah bertransaksi menggunakan Blibli. Sebanyak 50 Kuesioner Online telah disebar saat ini untuk uji validitas dan uji reliabilitas dan sebanyak 150 Kuesioner Online disebar kepada responden di seluruh Indonesia. Alat analisis data yang digunakan adalah menggunakan Structural Equation Model (SEM) AMOS.

Kata Kunci: Blibli, Manajemen Ketepatan Waktu (JIT), Kualitas layanan elektronik, Kepuasan konsumen elektronik.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

ISSN : 2746-4954